LIPUTANFLORES.COM|MABAR, – Kepolisian Resor (Polres) Manggarai Barat menggelar upacara pelepasan purna bakti bagi Kompol Roberth Melkianus Bolle yang memasuki masa pensiun.
Acara yang berlangsung di halaman Mapolres Manggarai Barat, Labuan Bajo, ini dipimpin langsung oleh Kapolres Manggarai Barat, AKBP Christian Kadang, S.I.K., dengan didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai Barat, Ny. Keken Kadang.
Upacara tersebut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Manggarai Barat, perwira, bintara, serta pengurus Bhayangkari Cabang Manggarai Barat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Momen ini menjadi penghormatan bagi Kompol Roberth yang telah mengabdikan diri sebagai anggota Polri selama bertahun-tahun.
Dalam sambutannya, Kapolres Mabar AKBP Christian Kadang menyampaikan bahwa upacara pelepasan purna bakti bukan sekadar tradisi, tetapi juga bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas personel yang telah menuntaskan tugasnya dengan baik.
“Upacara pelepasan purna bakti ini adalah bentuk penghormatan bagi anggota yang telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjalankan tugas kepolisian” ujar AKBP Christian Kadang.
Halaman : 1 2 Selanjutnya