LIPUTANFLORES.COM|RUTENG, – Universitas Katolik Santu Paulus Ruteng menggelar Ujian Akhir Semester ganjil senin, 13 januari 2025.
Ujian ini merupakan bagian dari evaluasi akademik untuk mengukur pemahaman dan prestasi mahasiswa selama satu semester penuh.
Hal ini disampaikan Dosen Unika Santu Paulus Ruteng, Dr. Erna Mena Niman, ketika ditemui media di kampus Unika St. Paulus Ruteng, senin 13 Januari 2025
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dr. Erna Mena Niman, mengatakan ujian dilaksanakan di berbagai ruangan fakultas yang ada di kampus, dengan jadwal yang telah ditentukan oleh pihak universitas.
Seluruh mahasiswa dari berbagai program studi dan fakultas mengikuti ujian ini, ujian tersebut dilakukan secara luring
“Kami telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik untuk memastikan ujian berlangsung tanpa hambatan” Ungkap Erna Niman
Sambungnya “Kami juga memastikan bahwa seluruh mahasiswa mendapatkan suasana yang kondusif untuk mengerjakan ujian,”
Seluruh mahasiswa tampak antusias dan fokus dalam mengikuti ujian.
Beberapa di antara mereka mengungkapkan perasaan mereka terkait persiapan dan pelaksanaan UAS kali ini.
Halaman : 1 2 Selanjutnya