LIPUTAN FLORES.COM|ENDE, – Pemerintah Kabupaten Ende kini memasuki fase penting dalam sejarah pembaruannya.
Di bawah kepemimpinan Bupati Tote Badeoda dan Wakil Bupati Domi, langkah drastis dilakukan melalui pelaksanaan audit total di seluruh sektor pemerintahan.
Audit ini mencakup Organisasi Perangkat Daerah (OPD), perusahaan daerah (Perumda), hingga RSUD Ende.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Langkah strategis ini menjadi fondasi bagi visi “Ende Baru”—sebuah cita-cita masyarakat untuk perubahan menyeluruh menuju tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.
“Kabupaten Ende butuh solusi ekstrem agar bisa berubah dalam lima tahun ke depan. Audit ini langkah pertama,” tegas Bupati Tote dalam silaturahmi bersama jurnalis pada 30 Maret 2025.
Menurut Tote, penyebab utama kondisi “sakit berat” yang dialami Kabupaten Ende adalah politik anggaran yang tidak transparan dan cenderung mengabaikan kepentingan masyarakat luas.
Ia mengungkapkan bahwa selama ini tidak ada keterbukaan dalam perencanaan dan eksekusi anggaran pembangunan.
Halaman : 1 2 Selanjutnya