LIPUTANFLORES.COM|JAKARTA, – Gelaran Indonesia Maritime Week (IMW) 2025 resmi digelar di Jakarta pada 26–28 Mei.
Menurut Dr. Capt. Marcellus Hakeng Jayawibawa, pengamat maritim dari Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas Strategic Center (ISC), IMW bukan hanya ajang teknologi dan bisnis semata, tetapi juga langkah diplomatik penting Indonesia untuk mengukuhkan diri sebagai poros maritim dunia.
“IMW 2025 adalah pernyataan strategis Indonesia untuk memperkuat posisi kepemimpinannya di kawasan Asia,” tegas Capt. Hakeng dalam keterangannya, Rabu (28/5/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dengan tema “Asia’s Maritime Leadership: Connectivity, Sustainability, and Digitalization”, gelaran ini menarik perhatian internasional, apalagi dengan kehadiran Sekjen International Maritime Organization (IMO) Arsenio Dominguez.
Capt. Hakeng menilai bahwa IMW 2025 menjadi ruang kolaborasi strategis antara pemerintah, pelaku industri, dan akademisi.
Langkah ini penting demi menciptakan ekosistem kemaritiman yang inklusif, resilien, dan berorientasi pada masa depan.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya